Topologi jaringan merupakan istilah yang sangat dikenal dalam ilmu jaringan komputer. Sesuai yang diterangkan seorang ahli yang ada dalam posting tentang Sifat-Sifat Dasar jaringan Komputer, bahwa berbicara tentang topologi jaringan komputer bisa berdasar pada pernyataan:
"Salah Satu Sifat Dasar Sebuah Jaringan Komputer adalah Scalable"
Scalable dalam artian bahwa sebuah jaringan komputer dapat berkembang menjadi lebih besar maupun sebaliknya sesuai dan tergantung pada kondisi dan keperluan pengguna jaringan tersebut. Fakta sifat scalable tersebut akan menimbulkan beberapa pertanyaan tentang topologi jaringan komputer yang saling berkaitan, yaitu:
- Apa pengertian atau definisi topologi jaringan komputer?
- Ada berapa macam topologi jaringan komputer?
- Bagaimana konsep dan karakteristik setiap topologi jaringan komputer?
- Apa kelebihan dan kekurangan setiap topologi jaringan komputer?
- Bagaimana implentasi atau praktek dari topologi jaringan komputer?
Definisi Topologi Jaringan Komputer
Topologi jaringan adalah suatu teknis, cara, maupun aturan dalam merangkai dan menghubungkan berbagai komputer maupun perangkat yang terhubung lainnya ke dalam sebuah kelompok jaringan komputer, sehingga dapat membentuk sebuah hubungan yang bersifat geometris.
Mudahnya, topologi merupakan sebuah rancangan dari suatu jaringan yang hendak dibangun, yang kemudian akan di implementasikan pada keadaan sebenarnya. Rancangan tersebut dibuat agar kita lebih mudah dalam menentukan perkiraan berbagai kebutuhan pembangunan jaringan.
Contoh gambar topologi jaringan:Contoh Gambar Topologi Jaringan |
Macam-Macam Topologi Jaringan Komputer
Jenis topologi jaringan, berdasarkan beberapa referensi yang penulis baca dapat dibagi menjadi dua kategori, yaitu topologi dasar, dan topologi turunan. Topologi dasar adalah topologi yang sudah sering dikenal secara umum dalam dunia jaringan komputer, sedangkan topologi turunan merupakan pengembangan dari topologi-topologi dasar.
Topologi dasar secara umum terdiri dari 5 jenis, yaitu topologi bus, topologi star, topologi peer to peer, topologi ring, dan topologi Mesh. Topologi turunan terbagi menjadi dua jenis, yaitu topologi Extended Star, dan topologi Hierarchical. Tentu saja setiap topologi tersebut mempunyai karakternya masing-masing, berikut penjelasan singkat mengenai macam-macam topologi jaringan tersebut:
Topologi Dasar
Topologi Bus
Gambar Topologi Bus Topologi bus merupakan topologi yang paling awal digunakan dalam model topologi pada dunia jaringan komputer. Cara kerjanya menggunakan sebuah kabel sebagai backbone, dimana semua komputer client atau host terhubung pada kabel tersebut yang tampak seperti pada gambar diatas. Silahkan baca lebih lengkap tentang bahasan topologi jaringan bus dalam postingan terpisah yang akan segera penulis posting.Topologi Star
Gambar Topologi Star Topologi star mempunyai sebuah konsentrator atau sebuah sentral yang menjadi penghubung antara satu komputer dengan komputer lainnya. Pada umumnya konsentrator tersebut berupa switch atau hub. Silahkan baca lebih lengkap tentang bahasan topologi jaringan bus dalam postingan terpisah yang akan segera penulis posting.Topologi Peer to Peer
Gambar Topologi Peer to Peer Topologi peer to peer pada beberapa referensi di identikan dengan topologi bus, namun seperti perkataan salah satu ahli jaringan komputer yang saya hormati bahwa"Topologi Peer to Peer bentuk komunikasi dan koneksinya tidak searah seperti pada topologi bus"
Topologi ini biasa disingkat P2P, dan akan menjadi salah satu landasan bersama dengan topologi star untuk menjadi sebuah topologi turunan (topologi tree).Silahkan baca lebih lengkap tentang bahasan topologi jaringan ring dalam postingan terpisah yang akan segera penulis posting.Topologi Ring
Gambar Topologi Ring Topologi menghubungkan satu host atau client dengan client lainnya sehingga ketika host terakhir bertemu kembali dengan host pertama akan membentuk seperti cincin seperti pada gambar topologi ring diatas. Silahkan baca lebih lengkap tentang bahasan topologi jaringan ring dalam postingan terpisah yang akan segera penulis posting.Topologi Mesh
Gambar Topologi Mesh Topologi mesh menghubungkan setiap komputer yang terhubung dalam jaringan secara point-to-point, yang artinya semua komputer akan saling terhubung satu dengan lainnya sehingga tidak dijumpai ada link yang putus dalam skema jaringan tersebut, sesuai dengan gambar topologi mesh diatas. Silahkan baca lebih lengkap tentang bahasan topologi jaringan ring dalam postingan terpisah yang akan segera penulis posting.
Topologi Turunan
Topologi Extended Star
Gambar Topologi Extended Star Topologi extended star konsepnya hampir sama dengan topologi star, atau lebih tepat disebut pengembangan dari topologi star. Topologi extended star menghubungkan beberapa topologi star menjadi suatu kesatuan baru.
Perbedaan topologi star dan topologi extended star adalah dari jumlah penghubung seperti hub atau switch, dalam topologi extended star jumlah repeater lebih banyak dibandingkan topologi star. Silahkan baca lebih lengkap tentang bahasan topologi jaringan Extended Star dalam postingan terpisah yang akan segera penulis posting.Topologi Tree (Hierarchical)
Gambar Topologi Tree (Hierarchical) Topologi tree atau sebagian orang menyebutnya topologi hierarchical hampir mirip dengan topologi extended star. Perbedaannya terletak pada alat penghubung masing-masing topologi star. Jika topologi extended star menggunakan repeater sebagai penghubung, maka dalam topologi ini yang digunakan sebagai penghubung adalah sebuah komputer yang juga difungsikan sebagai kendali traffic pada topologi ini. Silahkan baca lebih lengkap tentang bahasan topologi jaringan Extended Star dalam postingan terpisah yang akan segera penulis posting.
Penjelasannya sangat lengkap, kunjungan baliknya gan Penjelasan Lengkap 8 Topologi Jaringan Komputer
ReplyDelete:D Semoga bermanfaat, done blog walked
ReplyDelete